Main Menu

Kampus USU, Jl. Almamater, Kampus USU Medan - - dti.usu@usu.ac.id

Capaian Pembelajaran Lulusan (CPL)

  1. Kemampuan untuk menerapkan pengetahuan matematika, sains, keteknikan dan teknologi informasi dalam menyelesaikan masalah di industri, masyarakat dan pemerintahan.

  2. Kemampuan untuk merancang sistem terintegrasi dengan mempertimbangkan tingkat kinerja dan keandalan yang ingin dicapai serta faktor-faktor keberlanjutan (ekonomi, sosial dan lingkungan).

  3. Kemampuan untuk merancang dan melaksanakan eksperimen dan simulasi di laboratorium dan/atau lapangan untuk menyelesaikan permasalahan di industri, masyarakat dan pemerintahan.

  4. Kemampuan untuk mengidentifikasi, memformulasi dan menganalisis masalah keteknikan dengan menggunakan pendekatan analitik, komputasional atau eksperimental.

  5. Kemampuan untuk memilih dan menggunakan metode, proses dan teknologi yang terbaru untuk praktek keteknikan dan peningkatan produktivitas.

  6. Kemampuan untuk berkomunikasi secara efektif baik lisan maupun tulisan.

  7. Kemampuan untuk merencanakan, menyelesaikan dan mengevaluasi tugas yang diberikan dengan mempertimbangkan keterbatasan sumber daya.

  8. Kemampuan untuk bekerja dalam tim lintas disiplin dan lintas budaya.

  9. Kemampuan untuk mematuhi kaidah dan norma yang berlaku di profesi keinsinyuran dan masyarakat.

  10. Kemampuan untuk melaksanakan pembelajaran sepanjang hayat untuk mendukung peningkatan pengetahuan terhadap isu terkini, peningkatan pendidikan dan peningkatan jenjang karir.

  11. Kemampuan untuk mengaplikasikan keterampilan kewirausahaan berbasiskan teknologi dan sumber daya alam.